Site icon Lagu Populer

10 Lagu Jepang Terpopuler dan Hits 2022 di Spotify

10 Lagu Jepang Terpopuler dan Hits 2022 di Spotify

Tak hanya lagu berbahasa Inggris, sekarang banyak orang yang juga mendengarkan lagu dari Jepang, lho! Penyanyi-penyanyi asal Jepang mulai dikenal di kalangan internasional dan tidak kalah bersaing dengan penyanyi Barat ataupun Korea Selatan.

Pada tahun 2022 ini, terdapat banyak spaceman slot lagu populer asal Jepang yang dapat kamu dengarkan untuk mengisi hari-harimu. Langsung cek aja rekomendasinya di bawah ini!

1. Tani Yuuki – W / X / Y

Tani Yuuki adalah seorang penyanyi dan penulis lagu asal Jepang yang sedang naik daun saat ini. Dirilis pada tanggal 26 Mei 2021, lirik video untuk lagu “W / X / Y” dari albumnya yang berjudul Memories telah mendapat 45 juta views di akun YouTube Tani Yuuki dan merupakan salah satu lagu terpopuler miliknya.

2. Sekai no Owari – Habit

Sekai no Owari adalah sebuah band pop Jepang yang dibentuk pada tahun 2005 dan memiliki empat anggota. Dirilis pada tanggal 28 April 2022, lagu “Habit” dari album mereka xxxHolic telah mendapat 68 juta views di akun YouTube Sekai no Owari.

Band ini juga sebelumnya pernah berkolaborasi dengan artis terkenal seperti DNCE, Owl City, Nicky Romero, dan Epik High, lho!

3. Official Hige DANdism – Mixed Nuts

Bagi kamu penggemar anime “SPY×FAMILY” mungkin sudah tidak asing lagi dengan lagu ini! Lagu “Mixed Nuts”, yang dirilis pada tanggal 14 April 2022, merupakan lagu opening dari anime tersebut dan telah mencapai 43 juta views di akun YouTube Official髭男dism. Official Hige Dandism sendiri adalah band pop Jepang yang dibentuk pada tahun 2012.

4. Mrs. Green Apple – Dance Hall

Mrs. Green Apple adalah band rock asal Jepang beranggotakan tiga orang yang memulai debut-nya pada tahun 2015. Lagunya yang berjudul “Dance Hall” dari album Unity mendapatkan 5 juta views di akun YouTube mereka. Bagi kamu yang senang mendengarkan musik bergenre rock, bisa banget dengerin lagu ini!

5. Saucy Dog – Cinderella Boy

Mirip dengan Mrs. Green Apple, Saucy Dog adalah band rock asal Jepang yang memiliki tiga anggota. Lagu “Cinderella Boy” yang dinyanyikan oleh Saucy Dog berhasil mendapatkan 54 juta views di akun YouTube mereka! Lagu tersebut berasal dari album mereka yang berjudul Lazy Sunday dan dirilis pada tanggal 20 Agustus 2021.

6. Yuuri – BETELGEUSE

Yuuri adalah seorang penyanyi dan penulis lagu yang memulai karirnya sebagai vokalis untuk band rock, The Bugzy, hingga mereka bubar pada bulan Mei 2019 yang menyebabkan Yuuri menjadi penyanyi solo. Lagu “BETELGEUSE” dari albumnya yang berjudul Ichi berhasil meraih 27 juta views pada akun YouTube Yuuri.

Tidak hanya itu, lagunya yang lain berjudul “Dry Flower” juga berhasil melampaui lebih dari 100 juta streaming di tangga lagu Jepang setelah 13 minggu, dan ia menjadi artis ketiga yang mencapai prestasi ini setelah “Homura” dari LiSA dan “Dynamite” oleh BTS.

7. Ado – New Genesis

Apakah kamu penggemar anime “One Piece”? Kenal lagu ini, tidak? Lagu “New Genesis” adalah lagu dalam One Piece Film: Red yang akan dirilis di Indonesia sekitar tanggal 16-18 September 2022. Sebanyak 16 juta views berhasil dicapai oleh lagu ini di akun YouTube Ado!

Penyanyi lagu ini, yang memulai debutnya di Jepang pada tahun 2020, berhasil mencapai 100 juta streaming di tangga lagu Jepang dengan lagu debut-nya yang berjudul Usseewa setelah 17 minggu, yang membuatnya menjadi artis tercepat keenam dalam sejarah yang berhasil melakukan itu dan yang termuda untuk seorang penyanyi solo.

8. Macaroni Empitsu – Nandemonaiyo

Lagu “Nandemonaiyo” yang dirilis pada tanggal 2 November 2021 berhasil mencapai 31 juta views di akun YouTube mereka. Lagu ini dinyanyikan oleh Macaroni Empitsu, sebuah band pop rock yang debut pada tahun 2012, dan menjadi salah satu lagu dalam album mereka Happyendhenokitaiha yang dirilis secara fisik pada tahun 2022.

9. Novelbright – Ai Toka Koi Toka

Nama grup Novelbright mungkin sudah tidak asing lagi bagi yang menyukai musik rock Jepang. Novelbright adalah band rock Jepang beranggotakan lima orang yang dibentuk pada tahun 2013.

Termasuk salah satu lagu dalam album lengkap Novelbright ke-2 yang berjudul Assort, lagu “Ai Toka Koi Toka” mencapai 11 juta views pada akun YouTube mereka! Lagu ini dirilis pada tanggal 22 April 2022, tiga hari setelah mereka rilis albumnya secara fisik.

10. King Gnu – Ame Sansan

King Gnu sendiri adalah band asal Jepang yang dibentuk pada tahun 2013. Dirilis di akun YouTube pada tanggal 14 Juli 2022, lagu “Ame Sansan” mendapatkan 84 ribu views. Namun, jangan pesimis terlebih dahulu. Di Spotify, lagu ini berhasil diputar sebanyak 146 ribu kali dan terus menaiki tangga lagu Top 50 Japan, lho! Band mereka populer di kalangan Jepang karena musiknya yang sangat adiktif.

Lagu-lagu yang mereka nyanyikan biasanya memiliki beragam genre seperti J-pop, rock, indie, klasik, dan masih banyak lagi! Kalau kamu merupakan seseorang yang suka bereksplor berbagai genre lagu, kamu dapat mendengarkan lagu-lagu lain oleh King Gnu.

Exit mobile version